Saturday, May 6, 2023

BIMA ARYA SEBUT GANJAR PRANOWO MASIH JADI FAVORIT KADER PAN UNTUK DIUSUNG



SERANG, BANTEN- Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN), Bima Arya Sugiarto menyebut Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo masih menjadi kandidat kuat di internal partai berlambang matahari untuk didukung sebagai bakal calon presiden pada Pemilu 2024 mendatang.

Menurut dia, nama Ganjar Pranowo menjadi salah satu yang muncul dalam rapat kerja nasional (rakernas) PAN. Namun, ia mengatakan sampai saat ini PAN belum memutuskan untuk mendukung Ganjar secara resmi sebagai bakal calon presiden.

"Belum, masih dibicarakan di internal PAN. Belum," kata Bima Arya dikutip dari Antara pada Sabtu, 6 Mei 2023.

Meskipun demikian, kata Bima, Ganjar Pranowo memang masuk direkomendasikan sebagai kandidat kuat di internal partainya dalam Rakernas beberapa waktu lalu.

"Ya setahu saya, yang masuk di rekomendasi Rakernas ya Mas Ganjar. Jadi Mas Ganjar itu kandidat kuat dari internal kami. Belum (diputuskan)," kata Bima Arya.

Di sisi lain, Bima mengatakan bahwa koalisi besar sudah terwujud setelah tokoh-tokoh yang santer menjadi bakal calon presiden saat ini sudah terlihat memiliki arah masing—masing.

"Secara pribadi saya melihat koalisi besar sudah terwujud, karena kan Mas Ganjar akan maju sendiri, Pak Prabowo akan maju sendiri gitu," kata Bima. Diketahui, Partai Amanat Nasional (PAN) belum menentukan sikap politik siapa bakal calon presiden yang akan diusung dan didukung, meskipun Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang menjadi bagian dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) telah menentukan dukungan capres yaitu Ganjar Pranowo.

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengatakan akan menindaklanjuti soal capres dengan pertemuan partai politik antarketua partai, antar capres. Tetapi garis besarnya, PAN akan melanjutkan komitmen kebangsaan untuk kemajuan NKRI. Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi menyatakan partainya menyambut gembira jika wacana pembentukan koalisi besar dapat segera terealisasi.

0 comments:

Post a Comment