Tuesday, May 9, 2023

GANJAR PRANOWO OPTIMIS TIM SOINA BAWA PULANG EMAS DI SOWSG BERLIN 2023



SEMARANG- Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyemangati Tim Special Olympics Indonesia (SOIna) menuju event Special Olympics World Summer Games (SOWSG) Berlin Jerman 2023. Tim SOIna optimistis bisa meraih sembilan emas di event internasional tersebut.

“Mudah-mudahan atlet SOIna betul-betul siap. Ada 17 provinsi yang hari ini sudah punya organisasi. Jadi anak-anak yang berkebutuhan khusus, bisa ikut Special Olympic. Mereka anak berbakat,” kata Ganjar, seusai membuka Pelatnas SOIna menuju SOWSG Berlin, di Aula YPAC Semarang, Senin (8/5/2023).

Ketua Umum Pengurus Pusat Special Olympic Indonesia Warsito Ellwein mengatakan, pihaknya saat ini sudah sampai pada tahap pemusatan latihan sebelum menuju Berlin.

“Kita hanya dapat kuota tujuh cabor, yaitu tenis meja, badminton, renang, atletik,  senam rytmik, senam artistik, bowling. Yang jadi andalan badminton, atletik. Tenis meja juga andalan, ada beberapa nomor. Kami menargetkan, kalau bisa mendapat sembilan emas, ya luar biasa,” kata Warsito.

Dia menambahkan, jumlah atlet yang akan bertanding sebanyak 25 orang berasal dari 17 provinsi se-Indonesia. Di Jateng, atlet akan menjalani pelatnas di Kota Semarang dan Kabupaten Kudus.

Seorang patner cabang olahraga bulu tangkis asal Jateng, Kristiana optimistis bisa meraih prestasi. Dia bersama kakaknya Ananias Lilin Pratiwi, berharap akan bisa menyabet emas.

“Targetnya kita sih berharapnya bisa dapat emas. Membawa nama Indonesia. Kita ingin mengibarkan bendera merah putih di Jerman,” kata Kristiana.

Ananias mengaku, dia bersama sang adik Kristiana sudah melakukan latihan di Solo, serta sejak setahun lalu usai meraih emas di Pesonas Semarang.

“Latihan terus. Biar seperti di Pesonas dapat emas,” kata dia.

Jadwal kegiatan Pelatnas tim SOIna menuju Berlin yaitu, cabor bulu tangkis venue di PB Djarum Kudus, tenis meja dan atletik di GOR Tri Lomba Juang Semarang, bowling di Lucky Strike Semarang, senam rytmik dan artistik di Wimlia Gym Semarang, serta renang di GOR Jatidiri Semarang.

0 comments:

Post a Comment